top of page
Writer's pictureRaizel CDr

Panorama Malam Terbaik di Hong Kong


Saat sedang liburan, biasanya Anda akan banyak menghabiskan waktu berjalan-jalan pada pagi dan siang hari. Namun, jangan lewatkan kehidupan malam hari saat Anda sedang berlibur di Hong Kong.


Anda wajib tahu guys, destinasi yang bisa Anda kunjungi di Hong Kong saat malam hari tiba. Saking serunya destinasi-destinasi ini, seolah-olah Anda sedang berada dalam adegan film lho!


Mengkutip http://verdon-hebergement.com, Nah, buat Anda yang ingin pengalaman night traveling yang unik, yuk intip lima panorama malam terbaik di Hong Kong berikut ini!


1. Mong Kok Pedestrian Footbridge System


Mong Kok adalah kawasan perdagangan dan perbelanjaan yang sibuk dengan arus kendaraan dan pejalan kaki yang padat lho. Saking padatnya, pemerintah Hong Kong sampai membuat proyek besar dengan membangun jembatan penyeberangan.


Proyek ini membutuhkan perencanaan yang matang dan rumit nih. Soalnya berhubungan dengan transportasi, dampak jembatan penyeberangan pada lalu lintas, arus pejalan kaki, dan lain-lain.


Saat ini, sistem jembatan sudah ada di sepanjang Argyle Street dari Tong Mi Road ke Hak Po Street; dan di sepanjang Tong Mi Road dari Argyle Street to Fuk Tsun Street. Buat Anda yang akan berwisata ke Hong Kong, coba deh ke Mong Kok Pedestrian Footbridge pada malam hari


2. Temple Street


Jika Anda sedang mengunjungi Hong Kong, wajib banget nih ke Temple Street. Soalnya Temple Street Night Market menawarkan pakaian, souvenir, batu giok, barang antik, dan kesempatan untuk menikmati makanan lokal dengan atmosfer pasar Tiongkok yang seru.


Jangan lupa, abadikan momen Anda saat mengunjungi Temple Street Night Market ya. Sedikit tips buat Anda yang berencana ingin ke tempat ini, pastikan untuk mengunjungi beberapa toko agar bisa membandingkan harga dan menawar untuk harga terbaik.


Setelah berbelanja, Anda bisa ke ujung utara pasar. Di sana ada sekelompok gerai peramal menunggu untuk mengungkapkan masa depan Anda lho. Selengkapnya Anda bisa cek di sini ya!


3. Koon Nam Wah


Nah, buat Anda yang belum tahu Koon Nam Wah Bridal, Raizel Travel kasih bakal share infonya ya! Koon Nam Wah merupakan salah satu perusahaan tertua yang menyewakan baju pengantin tradisional Tionghoa di Hong Kong. Tempat ini terkenal karena keahliannya yang luar biasa serta pengetahuan mereka tentang upacara tradisional Tionghoa.


Koon Nam Wah Bridal menyediakan baju pengantin tradisional yang handmade lho! Jadi setiap bagian dari baju pengantin ini merupakan karya seni tersendiri. Nah, kalau Anda berencana ke Hong Kong, jangan lupa mampir ke store yang legendaris dan ikonik ini di malam hari ya!


4. Tak Sang Pawn Shop


Siapa yang sangka bahwa lampu neon berbentuk kelelawar dan koin yang menjadi salah satu lokasi yang ikonik di kehidupan malam Hong Kong ini adalah sebuah pegadaian. Tak Sak Pawn Shop, merupakan sebuah toko gadai klasik milik Uncle Pawn – yang sudah berusia 80 tahun. Toko ini berada di sebuah ruko yang paling terawat di seantero Hong Kong.


Ada tiga ciri khas pegadaian di Hong Kong, yakni, tanda neon berbentuk kelelawar dan koin yang melambangkan keberuntungan; meja tinggi untuk tujuan keamanan; dan layar privasi untuk menyembunyikan wajah pelanggan. Pegadaian ini berlokasi di Yau Ma Tei, yang juga terkenal dengan banyaknya pilihan hiburan malam, permainan mahjong dan karaokenya.


5. Tai Ping Koon


Jika Anda telah melihat neon zig-zag biru dan kuning jingga itu artinya bahwa Anda telah tiba di salah satu restoran tertua di Hong Kong, Tai Ping Koon, di daerah Jordan. Awalnya, restoran ini didirikan di Guangzhou pada tahun 1860.


Saat itu Tai Ping Koon melayani banyak pejabat tinggi, termasuk Dr Sun Yat Sen, Lu Xun dan Zhou Enlai. Belakangan, Tai Ping Koon diperkenalkan ke Hong Kong, dan pada akhirnya memberikan cita rasa baru di kuliner Hong Kong, dengan mencampurkan cita rasa lokal dan masakan Barat.


Resepnya yang tak ada bandingannya, sebenarnya, berasal dari Tai Ping Koon. Swiss chicken wings, giant soufflés, dan merpati panggang adalah beberapa hidangan andalannya. Setelah puas bersantap, luangkan waktu untuk mengagumi dekorasi modern abad pertengahan di restoran ini.


***


Itu dia panorama malam Hong Kong yang indah banget. Duh bikin kangen jalan-jalan nih! Tapi, gak ada salahnya untuk sabar dulu hingga pandemik ini usai. Nanti kalau sudah selesai, pastikan Anda sempatkan main ke Hong Kong ya!

2 views0 comments

Recent Posts

See All

Comments


bottom of page